Rabu, 07 April 2010

Gangguan belajar ( sindroma asperger )

Gangguan Asperger

Ciri asperger

Asperger merupakan salah satu tipe pervasive development disorder ( PDD ) yang merupakan sekelompok kondisi termasuk keterlambatan perkembangan keahlian dasar seperti keterampilan bersosialisasi, kounikasi, dan imaninasi. Asperger mempunyai kecerdasan normal, kemungkinan mengalami gangguan komunikasi setelah dewasa, anak asperger cenderung mempunyai perkembangan bahasa yang normal.

Kelainan ini ditemukan setelah seorang dokter anak yang berasal dari Australia bernama Hans Asperger menemukan beberapa pola perilaku yang sama dan terjadi pada pasiennya, terutama laki-laki pada tahun 1940. Sindrom asperger adalah kelainan saraf ( neurobiological ) dan merupakan bagian dari autism spectrum disorder. Disebut demikian, karena mengacu pada perkembangan saraf termasuk autisme serta gangguan lain. Asperger memperhatikan bahwa meskipun anak memiliki kecerdasan yang normal, tetapi memiliki gangguan pada keterampilan sosialnya, yaitu tidak dapat berkomunikasi secara efektif dengan orang lain dan memiliki koordinasi yang buruk.

Sekilas penderita sindrom asperger terlihat normal, tidak memiliki gangguan fisik dan punya tingkat kecerdasan yang normal. Masalah baru timbul ketika penderita harus berhubungan dengan orang lain. Penderita terlihat aneh dan memiliki perhatian serta empati ketika berkomunikasi. Penderita tidak tahu arti bahasa tubuh, seperti tersenyum, sedih, dan gembira sehingga orang tidak tahuu bahwa lawan bicaranya pengidap asperger. Kemampuan mengartikan bahasa yang dimiliki juga terbatas dan sering mengulang-ngulang atau memberikan komentar yang tidak relevan. Penderita sangat kaku dan formal, suka memotong pembicaraan orang, berdiri terlalu dekat dan memandang dengan lama lawan bicaranya.

Kelainan ini baru dapat di diagnosis pada saat anak berusia antara 5 sampai 9 tahun, Asperger seringkali sulit di diagnosis dan di obati. Gejalanya seringkali sulit dibedakan, karakteristik yang paling menonjol adalah memiliki interaksi sosial yang buruk, obsesi, pola bicara dan perilakunya yang aneh.


www. health detik.com ( mengenal sindrom asperger )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar